Sabtu, 22 Desember 2018

5 Alasan Kenapa Kamu Harus Berhenti Main Medsos untuk Sementara



HobiQQ - Tidak ada keraguan bahwa media sosial adalah bagian penting dari kehidupan sehari-hari kita sekarang ini. Meskipun media sosial memiliki potensi untuk menjadi sesuatu yang hebat. Seperti berbagi ide atau pemikiran menarik yang kita punya dengan orang lain, sebagian besar dari kita menggunakannya dengan cara yang sangat tidak produktif dan tidak perlu. Yang bahkan tanpa disadari dapat merugikan diri sendiri juga.


1. Medsos membuat kita lebih fokus pada orang lain ketimbang diri sendiri

Salah satu masalah utama dengan media sosial adalah kita sering kali dibombardir oleh prestasi milik orang lain. Entah itu seseorang yang mengunggah foto dari kelulusannya atau men-tweet tentang mobil baru yang dia dapat. Media sosial secara implisit menyebabkan kita membandingkan diri kita dengan orang lain.

Tidaklah mengherankan bahwa penelitian telah menunjukkan jika individu yang menghabiskan banyak waktu di media sosial memiliki perasaan kecemasan yang meningkat dan harga diri yang rendah. Intinya adalah, kita tidak perlu membuang waktu untuk memerhatikan apa yang dilakukan orang lain. Sebaliknya, kita harus fokus untuk mengejar tujuan dan impian pribadi kita sendiri.



2. Medsos membuat kebahagiaan kita menjadi bergantung pada orang lain

Menggunakan media sosial berbahaya karena kita dapat dengan mudah terjebak dalam pola pikir untuk mencari kebahagiaan dari orang lain. Kebahagiaan kita terutama harus bergantung pada apakah kita menikmati situasi tertentu dan bukan dengan apa yang dipikirkan orang lain. Sebagai contoh, kita pergi makan makanan enak, mengambil fotonya dan mempostingnya di media sosial.

Kita harusnya merasa bahagia karena kita bisa memakan makanan enak itu, bukannya merasa bahagia karena puluhan atau ratusan like yang didapat. Sayangnya, banyak orang yang menggunakan media sosial terlalu terbiasa menerima perhatian semacam ini, dan hal itu menjadi hampir seperti kecanduan yang harus dipenuhi. Meskipun rasanya menyenangkan karena sepertinya orang lain memperhatikan apa yang kita lakukan, penting untuk mempertanyakan seberapa penting hal itu untuk kita. Kebahagiaan terutama berasal dari dalam, dan kita hanya harus benar-benar peduli tentang berbagi pengalaman kita dengan orang-orang terdekat.


3. Medsos membuat kehidupan pribadi menjadi konsumsi publik

Kita cenderung melupakan hampir semua yang kita lakukan di media sosial akan terekam jejaknya dalam beberapa cara. Hal ini bisa menimbulkan masalah, karena mungkin orang seperti kita lebih suka tidak berbagi hal-hal dengan orang-orang tertentu seperti orang tua atau atasan untuk melihat area tertentu dalam hidup kita.

Bahkan jika kita dapat membatasi siapa yang dapat melihat akun media sosial kita, penting untuk mempertanyakan apakah itu perlu atau bahkan aman untuk mengungkapkan begitu banyak informasi tentang kehidupan kita kepada orang lain yang hampir tidak kita kenal.



4. Medsos dapat mengalihkan kita dari momen yang ada

Media sosial sering menghalangi kita untuk memperhatikan apa yang sebenarnya terjadi di sekitar kita. Pasti kita semua memiliki satu teman yang menghabiskan lebih banyak waktu memeriksa Instagramnya daripada benar-benar berbicara dengan kita ketika sedang pergi keluar jalan-jalan bersama. Atau malah kita sendiri yang sering melakukannya?

Akibatnya hal itu seluruh pengalaman menjadi kurang menyenangkan. Sangat mudah untuk jatuh ke rutinitas memeriksa media sosial setiap kali kita memiliki kesempatan. Dengan demikian, kita cenderung kurang menghargai realitas yang ada. Tetapi intinya adalah media sosial sering mengurangi keindahan momen yang harusnya bisa kita nikmati. Jadi kita harus berhati-hati dan bijak saat menggunakannya.

5. Medsos dapat membuat sulit melanjutkan hidup

Media sosial terkadang membuat kita sulit untuk melupakan masa lalu. Seperti contoh, ada foto sang mantan yang kini tengah bersenang-senang dengan kekasih barunya atau foto teman-teman yang pergi bersenang-senang tanpa kita. Terkadang media sosial membuat kita kurang fokus pada kehidupan kita sendiri dan lebih fokus pada apa yang dilakukan orang lain. Untuk benar-benar bergerak maju, kita perlu membatasi gangguan yang ada di sekitar kita.

Kita harus ingat jika ada dunia nyata di mana dunia itu adalah dunia yang sedang kita tinggali saat ini. Kita tidak perlu takut untuk meletakkan smartphone kita sesekali dan menjelajahi dunia nyata yang lebih indah ini.

Label: , ,

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda